Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendididikan Riau Silaturahmi ke Dumai

Advertisements

Dumai, BUALNEWS.COM — Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Ny Yuli Artina Edi Rusma Dinata melakukan kunjungan dan silaturahmi dengan anggota Dharmawanita Cabang Wilayah 2 Dinas Pendidikan Provinsi Riau yang dipusatkan di SMK Negeri 6 Dumai beralamat di Jalan Swadaya, Kelurahan Teluk Makmur, Kecamatan Medang Kampai, Kota Dumai, Selasa (14/01/2025).

Turut hadir dalam kegiatan kunjungan silaturahmi Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Riau tersebut, Kepala Cabang Dinas Wil II Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Alchoiri Syahwali S.STP M.Si berserta istri Ny Thania Monica Alchoiri, Kepala Sekolah SMA/SMK/SLB Se Kota Dumai, Ketua MKKS SMA Kota Dumai, Ketua MKKS SMK Kota Dumai, majelis guru dan siswa.

Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Ny Yuli Artina Edi Rusma Dinata dalam sambutannya mengatakan tujuan kunjungan ini adalah dalam rangka silaturahmi dengan anggota Dharmawanita Cabang Wilayah 2 Dinas Pendidikan Provinsi Riau.

”Dengan terus bersilaturahmi maka Dharmawanita juga bisa ikut saling bersinergi untuk mencapai tujuan pembangunan dan tujuan Pendidikan nasional guna menyiapkan SDM berkualitas serta siap saing melalui SMK/SMA,” ungkapnya.

Rombongan Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Riau juga melihat langsung sejumlah stand pameran dengan menampilkan sejumlah hasil produk kreativitas siswa dari masing-masing sekolah diantaranya dari SMKN 6 Dumai, SMKN 4 Dumai, SMKN 1 Dumai dan SMKN Perikanan Dumai.

Kepala Sekolah SMK Negeri 6 Dumai, Novian Nurcahyo S.Pd M.Pd ditemui usai kegiatan mengatakan sangat berterima kasih kepada Pj Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Riau dan ibu Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Riau, Ny Yuli Artina Edi Rusma Dinata, Kepala Cabang Dinas Wil II Dinas Pendidikan Provinsi Riau dan Darmawanita SMA/SMK se Kota Dumai yang sudah berkunjung ke SMKN 6 Dumai. ”Semoga kedepan ada hasil yang baik untuk peningkatan kualitas SDM dari silaturhami ini, ” ungkapnya.

Baca Juga :  Safari Dakwah PMB IAITF Dumai : Rektor Ceramah Israk Mikraj di Masjid Babul Ikhsan Mesim

Rombongan dan seluruh peserta yang hadir juga menikmati hiburan dari penampilan kreativitas siswa dan disambut dengan gemuruh seni kompang dan tari persembahan. ***/Rilis

Editor: Dawami Bukitbatu

Next Post

No more post

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *