The Dumpster Battle: Puncak Sinema, Kagum dengan Haikyuu!!

Advertisements

Jakarta, BUALNEWS.COM — Haikyuu!! The Dumpster Battle ramai pujian dari penonton saat tayang di bioskop secara global. Film ini menjawab penantian para penggemar dengan suguhan pertandingan voli yang memuaskan. Reaksi positif itu dibagikan penonton dalam berbagai ulasan di media sosial khusus bagi pencinta film, Letterboxd. Film itu sukses mencetak rating rata-rata sebesar 4,2 dari 18.121 pengguna per Rabu (5/6).

Sebagian besar bahkan tanpa ragu memberikan bintang lima untuk film tersebut. Penilaian sempurna itu datang dari 7,8 ribu pengguna, sehingga mendominasi rating penonton.

Rating Haikyuu!! The Dumpster Battle juga dipenuhi bintang 4 dari 4,2 ribu pengguna hingga bintang 4,5 dari 2,5 ribu pengguna.

Sebagian besar penonton memuji Haikyuu!! The Dumpster Battle sebagai tontonan yang sangat memuaskan. Beberapa pengguna bahkan menilai film itu memberikan pengalaman menonton yang menyaingi Dune: Part Two.

Sejumlah penonton juga membandingkan Haikyuu!! the Dumpster Battle dengan Challengers, film bertema olahraga lain yang tayang tahun ini. Film anime itu pun dinilai mengalahkan Challengers dari berbagai sisi.

“Menurut saya, salah satu pengalaman menonton terbaik sejauh ini bagi saya setelah Dune: Part Two,” ujar salah satu pengguna yang memberi rating 5, Kamis (30/5).

“Maafkan aku Challengers tapi ini adalah film olahraga terbaik 2024,” ujar pengguna lainnya yang juga memberikan rating sempurna.

“Penantian yang sangat berharga! Sangat bagus dan mulus. Mereka mengerjakannya dengan begitu apik. Challengers tidak akan pernah bisa!” tulis salah satu pengguna dengan rating 5.

Baca Juga :  Pesan Shin Tae-yong, Nova Arianto Ingatkan Pemain Timnas

Hampir semua penonton yang menulis ulasan untuk Haikyuu!! The Dumpster Battle juga menyoroti adegan ikonis menjelang ending. Adegan itu menampilkan rally panjang SMA Karasuno dan SMA Nekoma, tetapi disaksikan dari sudut pandang Kenma Kozume.

Adegan tersebut menjadi klimaks yang begitu memuaskan bagi sebagian besar penonton. Tak sedikit pula yang menganggap adegan final itu sebagai puncak sinema.

“Sinema mencapai puncaknya ketika kita dapat melihat sudut pandang Kenma saat dia begitu kelelahan bermain di ujung rally, napasnya sangat berat dan hampir kehabisan napas,” ungkap salah satu pengguna.

“Saya berani mengatakan bahwa ini benar-benar sinema. Adegan sudut pandang Kenma membuat saya menjambak rambut, hasil kameranya amat memuaskan dan dieksekusi dengan baik,” ujar pengguna dengan rating bintang 5.

Namun, Haikyuu!! The Dumpster Battle tidak lepas dari kritik sejumlah penonton. Para penonton yang tidak puas kecewa karena film itu kurang mengeksplorasi karakter pendukung secara lebih mendalam.
Beberapa penonton juga menilai film anime itu nihil substansi dan hanya memperpanjang durasi sebuah episode.

Sebagian komentar lain mengatakan film itu terlalu eksklusif untuk para fan Haikyuu!!. Dengan begitu, cerita menjadi sulit dipahami orang awam karena membutuhkan banyak konteks.

“Hiatus 3,5 tahun hanya untuk melewatkan dialog dan mengabaikan persaingan karakter penting,” ungkap penonton dengan rating 1,5.

“Kebanyakan film anime yang ditayangkan di bioskop cenderung menjelaskan dengan baik kepada orang-orang yang belum pernah menonton, tetapi yang satu ini tidak,” ujar pengguna lain.

“Film itu tidak mempunyai substansi. Sebuah episode yang diperpanjang tanpa usaha,” tulis ulasan pengguna yang memberikan rating 1.

Film Haikyuu!! The Dumpster Battle melanjutkan musim keempat serial anime yang berjudul To The Top 2.

Baca Juga :  Film 'Superhero' yang Tayang di 2022

Haikyuu!! The Dumpster Battle merupakan film panjang yang menggandeng Susumu Mitsunaka sebagai sutradara dan penulis naskah.

Sejumlah pengisi suara serial anime Haikyuu kembali menjadi pengisi suara alias seiyuu untuk film panjang ini. Beberapa di antaranya Ayumu Murase sebagai Shouyou Hinata, Yuuki Kaji sebagai Kenma Kozume, Yuuichi Nakamura sebagai Tetsurou Kuroo. ***

Editor: Wadami

You May Also Like

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *