BUALNEWS.COM — Dosen IAITF Dumai menjadi narasumber dalam kegiatan Workshop Penulisan Karya Tulis Ilmiah di SMKN 4 Dumai, Jalan Pesantren, Kelurahan Tanjung Penyebal, Kecamatan Sungai Sembilan, Senin.(30/10/2023)
Kepala Sekolah SMK Negeri 4 Dumai, Drs Akhmad Zuhri melalui Guru Bahasa Indonesia, Jusmiaty, S. Pd didampingi Wessy Sri Azweni, S. Pd dan Mutia Yupita, S. Pd langsung menghadiri dan memandu jalannya kegiatan Workshop Karya Tulis Ilmiah yang diselenggarakan selama dua hari, Senin-Selasa (30-31/10/2023).
Dosen IAITF Dumai, Dawami S.Sos M.I.Kom dalam penyampaiannya mengatakan kalau pelajsanaan workhop karya tulis ilmiah lebih mengenal, mempelajari dan mempraktekkan penulisan karya tulis ilmiah adalah menjadi sangat penting dalam menunjang kurikulum merdeka.
“Kegiatan workshop ini diadakan selama 2 hari. Materi disampaikan sifatnya dasar saja dalam rangka mengenalkan karya tulis ilmiah. Mulai dari jenisnya, sistematika dan ketentuan lainnya yang harus dipenuhi sehingga bisa disebut karya tulis ilmiah,” ungkapnya dihadapan siswa yang sangat antusias mengikuti kegiatan dimulai pukul 08.00 Wib.
Lebih penting lagi, Ketua Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) IAITF Dumai dan mantan Pemimpin Redaksi Harian Pagi Dumai Pos ini didampingi guru Bahasa Indonesia SMKN 4 Dumai ada Jusmiati S.Pd, Wesy S.Pd dan mengatakan siswa juga dikenalkan dengan pembuatan Blog.
“Tujuannya mengajak siswa untuk rajin menulis. Sebab kalau sudah mau menulis maka mau tak mau mereka harus membaca. Jadi Blog juga media bagi siswa untuk berkreativitas dengan ide serta hobi menulisnya. Semoga kegiatan ini bermanfaat bagi siswa dan bagi sekolah,” tegasnya. ***
Editor: Wadami